Publikasi BPTD Kelas II Sulawesi Utara

GAKKUM DALAM RANGKA SOSIALISASI, PENGAWASAN DAN PENINDAKAN MOBIL ANGKUTAN BARANG DI UPPKB INOBONTO

20 Juli 2023, 18.00 | 386x dilihat

Berita
Blog

GAKKUM UPPKB INOBONTO


Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas II Sulawesi Utara bekerjasama dengan TNI-Polri dalam pelaksanaan Operasi Gabunga Penegakan Hukum Dalam Rangka Sosialisasi, Pengawasan dan Penindakan Mobil Angkutan Barang di UPPKB Inobonto (20/07) Kab. Bolaang Mongondow, Provinsi Sulawesi Utara.

Kasi Lalu Lintas Jalan SDP dan Pengawasa - Dharmawanto, ST., MT. selaku Ketua Tim Penegakan Hukum didampingi Kasi Sarana dan Angkutan Jalan SDP - Fadjar Rijadi, ST., MT. selaku Wakil Ketua Tim, hadir secara langsung dan memberikan arahan dan petunjuk dalam Apel Pembuka Kegiatan.

Kegiatan dilaksanakan dengan metode persuasif yakni melalui Sosialisasi kepada pengemudi angkutan barang terkait standar dimensi dan muatan, memberikan teguran berupa surat peringatan bagi kendaraan yang ditemukan pelanggaran baik secara dimensi kendaraan maupun kelebihan muatan barang.