Publikasi BPTD Kelas II Jawa Barat

Penandatanganan Kesepakatan Bersama Ditjen Hubdat dan PT. Coca Cola

7 Agu 2024, 16.18 | 257x dilihat

Siaran Pers
Blog

Pada hari Rabu, 07 Agustus 2024

Dalam rangka tercapainya pemanfaatan aset Prasarana Transportasi Jalan yang optimal dan peningkatan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Pemanfaatan Barang Milik Negara, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat melaksanakan Penandatanganan Kesepakatan Bersama antara Direktorat Jendral Perhubungan Darat yang diwakili oleh Kasubdit Kepengusahaan Prasarana dengan PT. Coca-Cola Europacific Partners Indonesia di Terminal Tipe A Leuwipanjang

Dalam sambutannya, Kepala BPTD Kelas II Jawa Barat Muhammad Fahmi, S.T., M.M.Tr mengatakan Hari ini adalah momentum yang sangat spesial karena masyarakat akan menikmati layanan serta infrastruktur yang akan diberikan oleh mitra kita PT.Coca Cola. ditambahkannya, banyak kerjasama yang telah masuk diterminal kebanggaan kita Leuwipanjang, bukan hanya dari sektor swasta namun juga dari kementerian/lembaga Hal ini semata-mata guna memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.

Dikesempatan yang sama, Agustina Retno Setyowati, Head of Sales Central Jawa Barat Dalam pelaksananaanya, kami dari PT. Coca-Cola Europacific Partners Indonesia akan membangun serta menyediakan food court , perbaikan gate belakang serta pemasangann work pass di Terminal Tipe A Leuwipanjang, karena kami menilai Terminal Leuwipanjang adalah tempat yang strategis untuk memberikan pelayanan serta kenyamanan bagi masyarakat.

Blog

PENANDATANGANAN KESEPAKATAN BERSAMA DITJEN HUBDAT DAN PT. COCA COLA