Publikasi BPTD Kelas II Jawa Barat

Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI Di UPPKB Tomo Sumedang

23 Agu 2024, 15.00 | 23x dilihat

Berita
Blog

Sumedang, 23/08/2024 - Komisi V DPR RI melaksanakan kunjungan kerja spesifik di UPPKB Tomo Sumedang

Dipimpin secara langsung oleh ketua rombongan, Bapak Ir.H. Sigit Sosiantomo, rombongan Kunjungan Kerja Reses Komisi V DPR RI disambut secara langsung oleh Direktur Prasarana Transportasi Jalan, Bapak Toni Tauladan dan didampingi oleh Kepala BPTD Kelas II Jawa Barat, Muhammad Fahmi.

Kunjungan kerja yang dilakukan oleh Komisi V DPR RI, Bertujuan untuk meninjau secara langsung operasional UPPKB Tomo terlebih pada pekan ini dilaksanakan Operasi Simpatik tanpa kendaraan ODOL.

Diskusi, Tanya jawab, menyampaikan aspirasi dan ditutup dengan ramah tamah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kunjungan Rombongan Komisi V di UPPKB Tomo Sumedang

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kadishub Provinsi Jawa Barat, PJ.Bupati Sumedang, Pejabat struktural BPTD Jawa Barat dan seluruh Tamu undangan.