Publikasi BPTD Kelas III Bangka Belitung

Peninjauan Pelabuhan ASDP Manggar Oleh Kepala BPTD Kelas III Babel

7 Feb. 2024, 11.00 | 565x dilihat

Berita
Blog Blog

Kepala BPTD Kelas III Babel tinjau Pelabuhan ASDP Manggar Belitung Timur dan Berkoordinasi dengan Pemerintah Kab. Belitung Terkait Pengerukan Alur Pelabuhan ASDP Manggar

Pelabuhan ASDP Manggar sudah terlalu lama dalam tanda kutip terbangkalai dan pemanfaatannya kurang optimal. Kondisi terkini Pelabuhan ASDP Manggar telah berhenti beroperasi akibat masalah sedimentasi dari sisi laut.

Pelabuhan ini pernah beroperasi sebelumnya, namun saat ini kapal tidak dapat berlabuh di dermaga karena kondisi laut yang dangkal sehingga menghambat aktivitas laut.

Terkait masalah yang ada di Pelabuhan ASDP Manggar semoga dapat terselesaikan dengan cepat, sehingga pelabuhan tersebut bisa menjadi pintu masuk ke pulau Belitung tepatnya di Kab. Belitung Timur dan bermanfaat untuk masyarakat.

Dalam hal ini pihak BPTD hanya terkait layanan, fasilitas, dan operasional. untuk pengerukan dilaksanakan oleh pemerintah daerah.

BPTD Kelas III Babel siap mengoptimalkan sisi tempat berlabuh dan bersandar kapal ketika Pelabuhan ASDP Manggar sudah di keruk dan alurnya sudah memadai atau mencukupi, sehingga nantinya bisa dilintasi oleh kapal.