Services
Terminal Tipe A

Kabupaten Purworejo

Terminal Tipe A Purworejo, yang terletak di Kabupaten Purworejo, merupakan salah satu terminal tipe A yang dikelola oleh Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Jawa Tengah. Terminal ini berfungsi sebagai pusat transportasi darat yang menghubungkan berbagai kota dan daerah di Jawa Tengah dan sekitarnya."

Potensi Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Terminal Tipe A Purworejo

✨Terminal Tipe A Purworejo Hadir! ✨

Terminal Tipe A Purworejo ini berdiri di atas lahan seluas 11.890 m², dengan luas bangunan 2.252 m². Dilengkapi dengan fasilitas ramah penumpang, terminal ini dirancang untuk melayani perjalanan AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) dan AKDP (Antar Kota Dalam Provinsi). Tak hanya menjadi simpul transportasi darat, Terminal Tipe A Purworejo juga berada pada lokasi yang strategis dimana letaknya dekat dengan POLRES Purworejo, Stadion Sarwo Edhie Wibowo dan Kejaksaan Negeri Purworejo. Terminal Tipe A Purworejo terletak di jalor utama menuju Yogyakarta dengan lokasi strategis dan konsep terpadu, Terminal Tipe A Purworejo siap menjadi ikon transportasi modern sekaligus magnet investasi di Jawa Tengah.

...

💡 Peluang Investasi:

Tersedia lahan di depan terminal tepat di depan logo Terminal Purworejo cocok digunakan sebagai Live music & Coffee shop outdoor. Terminal ini memiliki 20 tenant makanan, 5 tenant UMKM dan 16 agen PO Bus di dalamnya. Untuk menunjang kegiatan rapat atau pertemuan Terminal Tipe A Purworejo memiliki Convention Hall dengan luas 300 m² yang dapat disewa harian, mingguan, bulanan maupun tahunan. Dikarenakan letak terminal yang berada di jalan utama menuju D.I. Yogyakarta (Udara Internasional Yogyakarta) membuat terminal ini sangat berpotensi jika digunakan sebagai media periklanan produk melalui Billboard

Pengawas/ Kepala Satuan Pelayanan

SLAMET JIWANTORO, S.E., M.Si.

Terminal Tipe A Purworejo , Kabupaten Purworejo

Services

Informasi Prasarana Terminal Tipe A Purworejo

Fasilitas Utama


Informasi Lebih Lengkap

Informasi Sarana Terminal Tipe A Purworejo

Daftar dan Jadwal Perusahaan Otobus


Informasi Lebih Lengkap

Lokasi Kantor

Kontak

    Alamat
  • Jl.Gajah Mada Km 4 Kelurahan Kledung Kradenan Kecamatan Banyuurip Kabupaten Purworejo 54171 Jawa Tengah
    Telpon
  • -